Apa Itu Literasi?

Seperangkat kemampuan dan keterampilan membaca, berbicara, menghitung, dan memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari.


Tujuan literasi

- Menumbuhkan dan mengembangkan budi pekerti yang baik

- Meningkatkan pengetahuan

- Meningkatkan pemahaman mencari inti sari suatu bacaan

- Memberikan penilaian kritis pada karya seseorang


Pengertian Buku Fiksi dan Nonfiksi

Buku fiksi adalah buku yang berisi tentang gagasan/ide/perasaan penulis yang bersifat fiktif atau imajinatif. Istilah lainnya, buku fiksi adalah karya sastra yang isinya menceritakan hal-hal yang bersifat khayalan.  Contoh buku fiksi adalah novel, kumpulan cerpen, kumpulan puisi, dan cerita-cerita dongeng. Buku fiksi memiliki banyak manfaat bagi pembaca, salah satunya adalah kita dapat merasakan hikmah (pesan) dari cerita yang dibaca kemudian diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. 


Buku nonfiksi adalah buku yang berisi kejadian sebenarnya dan bersifat informatif. Dalam pembuatan buku nonfiksi dibutuhkan pengamatan dan data sehingga isinya dapat dipertanggungjawabkan. Bahasa yang digunakan dalam buku nonfiksi adalah bahasa denotatif atau bahasa yang sebenarnya sehingga pembaca dapat memahami langsung isinya. Buku nonfiksi berisi tentang pengetahuan, baik secara teknis maupun secara populer. Contoh buku nonfiksi adalah ensiklopedia, buku jurnal, dan buku pengetahuan lainnya. 


Contoh Buku Fiksi


Contoh Buku Non Fiksi